OGANILIR, Begawan Indonesia – Pengcab Taekwondo Ogan Ilir sukses menggelar kegiatan Gasuku / Training Camp untuk para atlet Ogan Ilir khususnya penyandang Geup 5 sampai geup 1 (Sabuk Hijau Strep – Merah Strep 2).
Kegiatan Training Camp dibuka oleh Ketua Pengkab Taekwondo Ogan Ilir Ahmad Syafei S Sos, M Si.
Ahmad Syafei berharap para atlet berbakat tersebut memberikan catatan positif bagi Pengkab TI Ogan Ilir untuk terus berprestasi terlebih lagi pada tahun depan Ogan Ilir akan menghadapi Porprov Muba tahun 2025.
“Selain itu melalui training camp dapat menciptakan atlet-atlet yang tidak pantang meyerah ataupun sebalik bukan atlet-atlet yang gampang sombong atas segala prestasinya sehingga mulai meninggalkan jadwal Latihan yang telah terprogram,” katanya
Kegiatan tersebut diikuti oleh 46 atlit dan 21 Pelatih di Kabupaten Ogan Ilir berlangsung dari tanggal 7–8 Desember 2024 di Dojang Segonang Jaya Indralaya.
Sekretaris Pengkab Taekwondo Ogan Ilir DR. Syamsuddin, MPd, mengatakan bahwa kegiatan yang berlangsung selama 2 hari ini sengaja di desain sebagai upaya untuk membangun karakter dan teknik berlatih kepada para atlet yang integrated dan sesuai dengan konstruksi pembinaan dan pengembangan prestasi atlet dalam jangka Panjang.
konstruksi Program Training Camp atau dalam taekwondo dikenal dengan nama Gasuku yang berorientasi pada sistem disiplin, Kerjasama, empati kepada sesame dan sportivitas pada aspek kapabilitas fisik, skill dan fisiologis olahraga. Dalam program ini peserta juga dibekali dengan filosofi nilai-nilai sportifitas “olympism” dan wawasan tentang tata kelola dan sara cinta kepada tanah air.
“Orientasinya jelas, calon atlet nantinya punya konsep secara pantang menyerah untuk meningkatkan presatasi kedepan sebagai upaya mencetak atlet potensial. pola kepelatihan ini nantinya akan memudahkan dan meningkatkan kinerja mereka sebagai atlet untuk menemukan formula yang lebih efektif untuk mendorong percepatan kualitas fisik, skill dan mentalitas serta attitude mereka.” Terang Akademisi widyaprada dari BPMP Sumsel ini.
Berbagai materi secara detail dan lengkap diberikan dalam program Training Camp ini, serta di tambah outbound untuk meningkatkan rasa percaya diri bagi para atlet.
Para pelatih senior juga memberikan materi secara aplikatif dan simulatif dengan sangat menyenangkan. Diskusi dan praktek, dipadu padan dengan games yang interaktif menjadikan semua materi yang diberikan memiliki kesan dan transformatif. Sehingga kedepannya akan memunculkan atmosfer yang baru bari para atlet-atlet Ogan Ilir.***