PALEMBANG, Begawan Indonesia – Sirkuit Manggul yang berlokasi di Kabupaten Lahat akan dihidupkan kembali keberadaannya. Sejumlah event otomotif akan digelar sepanjang tahun 2025 ini. Sirkuit Manggul juga disiapkan untuk llokasi latihan bagi pembalap muda maupun anak-anak yang berkeinginan menjadi pembalap.

Alpian “Piuk” Maskoni selaku pengelola mengatakan, ia sudah mendapat restu dari owner Sirkuit Manggul H Aswari Rifa’i untuk mengelola salah satu sirkuit terbaik di Pulau Sumatera itu.
Diharapkan dengan dibukanya sirkuit Manggul dapat menjadi lokasi event otomotif bergengsi dan lokasi berlatih bagi pembalap senior maupun pembalap muda dari Kabupaten Lahat, Pagaralam, Empat Lawang, Pali, Lubuk Linggau, Muara Enim, Prabumulih, Musi Rawas hingga Musirawas Utara.
“Ya Saya sudah ketemu kak Wari dan beliau setuju dan mendukung saya mengelola sirkuit Manggul,” kata pria yang juga mantan Walikota Pagaralam ini.
Piuk, yang merupakan pembalap nasional itu menambahkan, ia akan segera mengunjungi sirkuit dan memeriksa kondisi sirkuit yang hampir 5 tahun tidak digunakan untuk balap.

Piuk juga akan berkordinasi dengan Pemkab Lahat terkait keinginan mengelola sirkuit Manggul karena lokasinya berada di Kota Lahat.
“Ya, kita akan hidupkan kembali keberadaan sirkuit Manggul Lahat yang sejatinya merupakan salah satu sirkuit terbaik di Lahat, sejumlah event akan digelar baik balap motor maupun drag race,”;jelas Piuk yang juga Ketua IMI Sumatera Selatan ini.
Piuk juga mempersilahkan para pembalap muda untuk latihan dan akan disiapkan sepeda motor dan kendaraan gokart bagi pengunjung.
Sirkuit Manggul sendiri akan berkonsep Cape seperti sirkuit Sentul Bogor dimana pengunjung dapat nongkrong sambil menikmati kuliner.
“Akan kita siapkan juga Wi-Fi gratis bagi pengunjung,” imbuh Piuk

Piuk berharap sirkuit Manggul berserta cafe yang direncanakan dibuka pada bulan Mei 2025, dapat menjadi alternatif lokasi wisata baru di Kabupaten Lahat dan menjadi tempat pengembangan bagi olahraga otomotif di Kabupaten Lahat dan sekitarnya.***